Penyebutan
hari dalam bahasa mandarin sangatlah mudah karena merupakan kombinasi antara
penyebutan hari dan angka. Jika anda belum menguasai angka dalam bahasa
mandarin, ada baiknya anda membaca tentang angka dalam mandarin di sini (angka dalam mandarin)
Misalnya
ketika ingin menyebutkan hari senin dalam bahasa mandarin, kita akan
menyebutkannya sebagai hari ke-1, hari selasa sebagai hari ke-2, hari rabu
sebagai hari ke-3 dan seterusnya, kecuali hari minggu dalam bahasa mandarin
disebut sebagai hari matahari atau hari langit. Hal ini mungkin disebabkan oleh
pengaruh bahasa yunani yang kemudian diserap dalam bahasa inggris sebagai
Sunday.
1.Cara pertama:
Pola:
星期(xīng qī)+
angka
星期(xīng
qī) secara harfiah berarti minggu, jadi ketika kita menyebut星期一(xīng qī yī)
arti harfiah adalah ‘minggu satu’, supaya tidak membingungkan maka anggap saja星期(xīng qī)
berarti hari, sehingga星期一(xīng qī yī) berarti hari ke-1 atau
senin. Berikut hari senin sampai minggu dalam bahasa mandarin:
星期一(xīng
qī yī) = hari senin = Monday
星期二
(xīng qī èr) = hari selasa = Tuesday
星期三(xīng
qī sān) = hari rabu = Wednesday
星期四(xīng
qī sì) = hari kamis = Thursday
星期五(xīng
qī wǔ) = hari jumat = Friday
星期六(xīng
qī liù) = hari sabtu = Saturday
星期日(xīng
qī rì) atau星期天(xīng qī tiān) =
hari minggu = Sunday
2.Cara kedua:
Pola:
礼拜(lǐ bài) + angka
礼拜(lǐ
bài) awalnya berarti sembahyang atau ibadah kemudian artinya mengalamin
perluasan sebagai minggu. Penggunaan istilah ini awalnya merupakan pengaruh
dari orang asing yang masuk ke daratan Tiongkok.
礼拜一(lǐ
bài yī) = hari senin = Monday
礼拜二
(lǐ bài èr) = hari selasa = Tuesday
礼拜三(lǐ
bài sān) = hari rabu = Wednesday
礼拜四(lǐ
bài sì) = hari kamis = Thursday
礼拜五(lǐ
bài wǔ) = hari jumat = Friday
礼拜六(lǐ
bài liù) = hari sabtu = Saturday
礼拜日(lǐ
bài rì) atau礼拜天(lǐ bài tiān) =
hari minggu = Sunday
3.Cara ketiga :
Pola:
週 (zhōu) + angka
週 (zhōu) secara harfiah berarti siklus, penggunaan kata週 (zhōu) merupakan
pengaruh dari Jepang. Dalam bahasa jepang週 (zhōu)
dilafalkan sebagai ‘shu’ yang berarti minggu. Kosakata週 (zhōu) merupakan
suku kata tunggal, sehingga ketika digabungkan dengan angka akan menjadi 2 suku
kata, yang merupakan hal yang paling sering kita temukan dalam bahasa mandarin.
Rata-rata kosakata mandarin memiliki 2 suku kata.
週一(zhōu
yī) = hari senin = Monday
週二 (zhōu èr) = hari selasa = Tuesday
週三(zhōu
sān) = hari rabu = Wednesday
週四(zhōu
sì) = hari kamis = Thursday
週五(zhōu
wǔ) = hari jumat = Friday
週六(zhōu
liù) = hari sabtu = Saturday
週日(zhōu
rì) = hari minggu = Sunday
4. Menanyakan
hari dalam bahasa mandarin:
今天星期几? (jīn tiān xīng qī
jī ?)
Atau
今天礼拜几?(jīn
tiān lǐ bài jī ?)
Hari
ini hari apa?
Conto:
X:
今天礼拜几?(jīn tiān lǐ bài
jī ?)
Hari
ini hari apa?
Y:
今天是礼拜三(jīn tiān shì lǐ
bài sān)
Hari
ini adalah hari rabu
1 komentar untuk artikel ini. Ingin berkomentar?
Perlihatkan Semua Komentar Tutup Semua Komentar
Wat the fak
Balas Hapus