Teman-teman
Alien Mandarin, Kitab suci merupakan buku keagamaan yang digunakan sebagai
pedoman hidup. Berikut ini adalah nama-nama kitab suci berbagai agama dalam
bahasa mandarin.
1.
古兰经(gǔ lán jīng)
古兰经(gǔ lán jīng)berarti
Alquran dalam bahasa mandarin. Alquran secara harfiah berarti "bacaan".
Umat Muslim percaya bahwa Al-Qur'an difirmankan langsung oleh Allah kepada Nabi
Muhammad melalui malaikat Jibril.
2.
圣经(shèng jīng)
圣经(shèng jīng)
berarti Alkitab dalam bahasa mandarin. Umat Yahudi dan Kristiani (Kristen)
memandang kitab-kitab dalam Alkitab sebagai hasil dari pengilhaman ilahi, dan
sebagai catatan otoritatif mengenai hubungan antara Allah dengan manusia.
3.
大藏经(dà zàng jīng)
大藏经(dà zàng jīng)berarti
Tripitaka dalam bahasa mandarin, merupakan kitab suci umat Buddha. Tripiṭaka secara
harfiah berarti tiga "keranjang" atau tiga "kelompok" yang
berisi ajaran Sang Buddha yaitu sutta pitaka, Vinaya Pitaka dan Abidharma
Pitaka.
4.
吠陀(fèi tuó)
吠陀(fèi tuó)
berarti Weda dalam bahasa mandarin, merupakan kitab suci umat Hindu. Dalam
ajaran Hindu, Weda termasuk dalam golongan Sruti (secara harfiah berarti
"yang didengar"), karena umat Hindu percaya bahwa isi Weda merupakan
kumpulan wahyu dari Brahman (Tuhan). Weda diyakini sebagai sastra tertua dalam
peradaban manusia yang masih ada hingga saat ini
5.
佛经(fó jīng)
佛经(fó jīng)berarti
Naskah atau Sutra Buddhis.
6.
道德经(dào dé jīng)
道德经(dào dé jīng) merupakan
sebuah ajaran Laozi yang berasal dari Taoisme. Dao de jing merupakan 2 kitab,
kita pertama adalah kitab Tao (Dao) dan kitab kedua adalah kitab
kebajikan dan moral (De).
7.
妥拉(tuǒ lā)
妥拉(tuǒ lā) berarti
kitab taurat dalam bahasa mandarin, kitab taurat berisi lima kitab pertama
Tanakh/Alkitab Ibrani dan bagian Perjanjian Lama di Alkitab Kristen yaitu kitab
kejadian, keluaran, imamat, bilangan dan ulangan.
8.
摩尔门经(mó ěr mén jīng)
摩尔门经(mó ěr mén jīng)berarti
kitab mormon, Kitab Mormon adalah salah satu kitab suci yang diusung oleh
Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir.
9.
四书(sì shū), 五经(wǔ jīng) dan孝经(xiào jīng)
四书(sì shū)adalah Empat
Kitab yang terdiri dari kitab Ajaran Besar, Kitab Tengah Sempurna, Kitab Sabda
Suci, dan Kitab Meng Zi. 五经(wǔ
jīng) adalah lima sutra terdiri kitab Sanjak, Kitab Hikayat, Kitab Perubahan,
Kitab Kesusilaan, dan Kitab Chun Qiu. 孝经(xiào
jīng) merupakan kitab bakti. 3 kitab ini merupakan kitab agama Kong Hu Cu.
0 komentar untuk artikel ini. Ingin berkomentar?
Perlihatkan Semua Komentar Tutup Semua Komentar